Telah Dibuka Open Tournament Karang Taruna Cup dan Lounching Go-Ber di Kecamatan Bukit Batu

Camat Bukit Batu Acil Esyno saat memberikan kata sambutan pada acara pembukaan Open Tournament dan Lounching Go-Ber
BENGKALISNEWS | SUNGAI PAKNING - Karang Taruna Kecamatan Bukit Batu membuka laga sepak bola untuk umum se-Riau yang diberi nama "Open Tournament Karang Taruna Cup Kecamatan Bukit Batu."
Open Tournament tersebut dibuka langsung oleh Bupati Bengkalis, diwakili oleh Kadispora Kabupaten Bengkalis Edi Sakura. Bertempat di lapangan Gelora Patra Pertamina RU II Sungai Pakning, Sabtu (28/5/22).
Pembukaan Open Tournament yang dibuka oleh Kadispora Edi Sakura, juga dihadiri oleh Camat Bukit Batu Acil Esyno, Sekcam Bukit Batu Ikhwan Syuhada dan jajarannya, Manager Pertamina RU II Sungai Pakning Antoni R Doloksaribu beserta staf, Korwil Pendidikan Dunny Dufira, Kanit intel Manalu, Babinsa dan juga dihadiri oleh Ketua LAMR Bukit Batu Rusdi Ispandi, Ketua Pemuda Pancasila, Ketua Karang Taruna Kabupaten Bengkalis, Ketua KNPI, Ketua Forum Wartawan Anto, Ketua BPN ICI Darwis.
Juga dihadiri Ketua Aliansi Wartawan Mandiri (AWAM) berserta pengurus, Forum Kepala Desa Bukit Batu, dan juga tampak hadir Ketua PKK Kecamatan Bukit Batu, serta para undangan lainnya.
Selain pembukaan Open Tournament juga dibuka acara lounching 2 unit sepeda motor untuk pelayanan Go-Bermasa (Go-Ber) program Bukit Batu Bermasa yang diluncurkan oleh Camat Bukit Batu Acil Esyno.
Kegiatan Open Tournament dan Go-Ber ini merupakan program unggulan Kecamatan Bukit dalam kegiatan Bengkalis bermasa untuk mewujudkan Kabupaten Bengkalis Bermarwah Maju dan Sejahtera.**
Editor :Basir