STQ ke-5 Tingkat Desa Sejangat, Camat: Jadikan Generasi Muda yang Qurani

Camat Bukit Batu saat menyampaikan kata sambutannya di STQ Desa Sejangat
SIGAPNEWS.CO.ID | BUKIT BATU - Camat Bukit Batu Acil Esyno membuka secara resmi Seleksi Tilawatil Quran (STQ) ke-5 Tingkat Desa Sejangat.
Acara tersebut digelar di Halaman Masjid Al Mizan Desa Sejangat, pada Jumat, 7 Juni 2024.
Camat Bukit Batu mengucapkan selamat dan sukses atas pelaksanaan STQ ke-5 Tingkat Desa Sejangat.
"Selamat atas pembukaan STQ ke-5 Tingkat Desa Sejangat, semoga acara yang meriah pada malam hari ini mendapat ridho dari Allah SWT," ujarnya.
MTQ bukanlah sekedar lomba untuk mencari Qori dan Qoriah terbaik, akan tetapi MTQ adalah suatu upaya konkrit umat Islam untuk menggali nilai-nilai luhur yang terkandung didalam Al Qur'an supaya dijadikan sebagai pedoman hidup, tambahnya.
Jadi, marilah kita jadikan MTQ sebagai dasar untuk mendidik anak dan menjadikan generasi muda yang Qurani, ujarnya mengakhiri.
Sementara Kepala Desa Sejangat Rachmad Iwandi, berharap agar acara STQ yang dilaksanakan ini berjalan lancar, Dia ingin seleksi itu nanti, mendapatkan Qori dan Qoriah yang terbaik, agar saat dipertandingkan di MTQ tingkat kecamatan, Qori dan Qoriah tersebut menjadi yang terbaik juga.
Selain itu, Dia mengatakan bahwa tema STQ pada malam hari ini adalah, "Melalui STQ ke- 5 Desa Sejangat, untuk mewujudkan Generasi Qurani yang cerdas menuju Desa Sejangat yang bertamadun, yaitu ingin menjadikan Desa Sejangat desa yang sejahtera dan makmur.
Hadir pada acara itu, Camat Bukit Batu Acil Esyno, Sekcam Bukit Batu Abdi Tiansyah, Ketua TP-PKK Kecamatan Bukit Batu Diana Rita H , Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Bukit Batu, Bhabinkamtibmas, Korcam Penyuluh Agama, Lurah Sungai Pakning Farid Akbar, Kades dan PJ Kades Se- Kecamatan Bukit Batu, Kasi dan Staf Kecamatan Bukit Batu, Ketua BPD Desa Sejangat, Kadus, RT/RW dan undangan lainnya.
Editor :Basir