Jurusan Kemaritiman Politeknik Negeri Bengkalis Melaksanakan Diklat Bridge Simulator Training

Latihan pelayaran
BENGKALISNEWS | BENGKALIS - Jurusan Kemaritiman Politeknik Negeri Bengkalis (Polbeng) melaksanakan Diklat Bridge Simulator Training yang diselenggarakan secara offline dikampus 3 Jurusan Kemaritiman Politeknik Negeri Bengkalis.
Pelaksanaan Diklat Program studi Nautika, Jurusan Kemaritiman tersebut dilaksanakan selama 10 hari, mulai dari tanggal 7 Juli hingga tanggal 17 Juli 2022 lalu, dengan jumlah peserta yang mengikuti Diklat sebanyak 12 orang taruna prodi Nautika.
Adapun tujuan dari Diklat Bridge Simulator, merupakan salah satu syarat taruna untuk bisa mengikuti ujian Keahlian Pelaut (UKP) Pra/PRALA ANT III, serta meningkatkan pengetahuan dan keterampilan bernavigasi, pengoperasian alat alat navigasi serta mengetahui peraturan peraturan berlalu lintas pada saat berlayar bagi Taruna.
Pendidikan dan latihan (Diklat) sudah selesai berberapa hari yang lalu, ujar Rahmad Akmal humas Polbeng melalui pesan singkat WhatSapp kepada media ini pada 17 Juli 2022,
dan kegiatan Diklatnya berjalan lancar.
"Dengan harapan semoga para taruna yang mengikuti Diklat tersebut memahaminya, agar nanti saat mengikuti ujian Keahlian Pelaut (UKP) Pra/PRALA ANT III, bisa berhasil dan lulus semua," ujar Rahmad Akmal.**
Editor :Basir
Source : Humas polbeng